KH. HILMI AMINUDDIN: "Kepemimpinan yang kita maksud bukan semata kepemimpinan yang berlandaskan atau bertumpu atas kekuasaan ('alal qo'idah sulthaniyah), tetapi kepemimpinan yang bertumpu atas ruhiyah-maknawiyah-fikriyah, yang kekuasaannya didorong oleh semangat menyebarkan rahmatan lil'alamin. Sehingga melalui hal itu semangat pelayanan juga akan dirasakan oleh segenap umat Islam Indonesia, segenap bangsa Indonesia, bahkan insya Allah, oleh segenap umat di dunia."