Laman

Rabu, 10 Agustus 2011

SPS019-Menyikapi Perubahan


Assalamu'alaikum...

Semangat Pagi Sahabat.... Sehat Kuat Dahsyat...

SPS019-Menyikapi Perubahan

Begitu sering ketika hal-hal perubahan terjadi dalam hidup kita, kita memiliki sebuah resistensi terhadap perubahan. Hal ini karena ketika orang melihat perubahan besar muncul mereka sering takut bahwa itu adalah sesuatu yang buruk. Tetapi penting untuk diingat bahwa ketika sesuatu perubahan besar terjadi dalam hidup kita, itu berarti sesuatu yang lebih baik akan datang. Tidak mungkin ada ruang kosong” di alam semesta dan lain sebagainya, kalau ada sesuatu yang bergerak keluar, maka sesuatu harus masuk dan menggantikannya. Ketika perubahan datang, bersantailah, memiliki iman total, dan tahu bahwa perubahan itu SEMUA BAIK.

Jika dosa-dosa kita keluar dari diri kita karena sebab kita puasa, sholat, whudu, istighfar dan sebagainya, maka “ruang kosong” yang ditinggalkannya pasti akan diganti dengan masuknya kebaikan pada diri kita. Inilah makna mendalam “rahasia ruang kosong” sebagai sebuah kaidah universal yang Allah ciptakan.

Jika Anda hari ini mengalami banyak hal tekanan hidup seputar rizqi, tak perlu Anda bingung mengatasinya. Karena soal rizqi semua sudah diatur oleh Allah, dan apa yang sudah diatur oleh-Nya kita tidak perlu cemas memikirkannya. Justru yang harus kita lakukan adalah mengurangi beban-beban dosa dengan banyak istighfar. Sehingga akan tercipta “ruang kosong” dalam diri kita sehingga kebaikan akan masuk dalam diri kita, boleh jadi kebaikan itu adalah dimudahkannya kita untuk mendapatkan rizqi yang halal.

Istighfarlah dan perbanyak membaca shalawat atas Nabi, sesuatu yang lebih agung adalah datang ke Anda! Yakinlah......