Laman

Senin, 06 Agustus 2012

FOCUS - Follow One Course Until Succesful

Setelah banyak sekolah berdiri sejak Yayasan yang saya pimpin didirikan tahun 1998, dan setelah lembaga keuangan syariah juga berdiri dengan megah yang saya rintis bersama rekan-rekan sejak tahun 2005 dengan nama Koperasi Syariah Harapan Ummat, kemudian setelah itu saya mulai membangun sektor bisnis riil ditahun 2007, dan hari ini saya bisa melihat beberapa kompleks perumahan telah selesai dibangun. Maka ada pertanyaan yang timbul dalam diri ini, bisnis apa yang akan menjadi fokus ke depan dan bisa mendatangkan manfaat yang banyak untuk ummat dan juga bangsa Indonesia ini? Saya harus FOKUS di PROPERTY itulah kesimpulannya.


Ujian bagi setiap pengusaha adalah: Bisakah Anda mengikuti satu jalan sampai berhasil (FOCUS-Follow One Course Untik Succesful) ? Bahkan jika keadaan bertambah sukar, sebagaimana itu terjadi beberapa kali bagi kami saat membangun bisnis properti ini, bisakah Anda tetap berfokus pada hal-hal yang tepat? Terlalu banyak pengusaha lemah berkata, "Ini tidak berhasil, " dan mengubah fokus mereka ke sesuatu yang lain.

Pemimpin memiliki visi, yaitu kemampuan untuk memandang mada depan. Pengusaha berbeda. Mereka memerlukan lebih sekedar visi. Pengusaha harus memiliki visi ditambah kekuatan fokus. Yang ingin saya katakan, pengusaha harus mampu melihat masa depan dan mengubah visi mereka menjafi realitas yang menguntungkan. Anda akan mendapati banysk pengusaha gagal meskipun mereka memiliki visi yang hebat. Alasannya mereka gagal adalah karena mereka tidak memiliki kekuatan untuk mengubah apa yang mereka lihat menjadi bisnis yang menghasilkan nilai sekaligus uang.

Cobalah bertanya pada diri ini: Seberapa berkembangnya kemampuan saya untuk FOCUS? Luangkan waktu sejenak dan lakukan evaluasi mandiri dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan berikut untuk diru Anda:
» Berapa lama Anda bisa terus melangkah saat keadaan menjadi sulit?
» Seberapa gampang teralihkannya fokus Anda?
» Seberapa baik Anda menjual ide-ide Anda kepada orang lain?
» Bisakah Anda meyakinkan orang untuk menginvestasikan waktu dan uang untuk visi semata, yaitu suatu hal yang tak berwujud?
» Apakah proyek-proyek yang telah Anda bangun dengan tanpa modal apa-apa?
» Seberapa siap Anda menyongsong dunia usaha?
» Bisakah Anda terus melangkah, bahkan ketika Anda meragukan diri Anda sendiri?

KESIMPULAN
Memiliki visi tentang sesuatu bisa menjadi kekuatan yang sangat  luar biasa untuk berprestasi. Pastikan visi Anda tetap utuh. Memandang diri Anda menang adalah langkah besar pertama yang harus tetap bersama Anda di sepanjang langkah. Orang-orang yang ulet dan berani mengambil resiko adalah orang-orang yang memiliki peluang sejati untuk terus berkembang maju dan besar. Lebih penting lagi, jangan pernah menyerah. Juga jangan melupakan kurva pembelajaran. Pelajari sesuatu yang baru setiap hari. Saya melakukan itu, bahkan diawal pagi setelah menunaikan sholat subuh berjamaah di masjid. Yang pasti, tanpa FOCUS-Follow One Course Until Succesful, hampir pasti mustahil untuk berhasil dalam hal apa pun. Tetap semangat dan antusias! Allah bersama kita yang selalu berusaha dan tawakal serta sabar. Allahu Akbar!

Published with Blogger-droid v2.0.6