Laman

Minggu, 31 Juli 2011

Gunakan Kekuatan Sabar

SEMANGAT PAGI SAHABAT...!

Dihari pertama bulan ramadhan ini, kita harus tetap semangat dan memiliki tekad yang kuat untuk menjadikan Ramadhan ini bulan kesuksesan kita.

GUNAKAN KEKUATAN SABAR

Anda dapat menangani kebanyakan masalah karena anda menyadari bahwa ada waktu yang memisahkan antara anda dengan tujuan anda. Anda mungkin perlu menelpon sebanyak dua puluh kali untuk mampu menjual sesuatu. Sabarlah. Anda mungkin perlu mencoba sampai lima kali untuk bisa berhenti merokok atau menurunkan berat badan Anda. Anda mungkin perlu mengirim sepuluh lamaran kerja untuk mendapatkan pekerjaan yang benar-benar anda inginkan. Intinya adalah, bahwa anda harus berusaha dan terus berusaha sampai anda berhasil. Kebanyakan orang berhenti terlalu cepat. Tetaplah tekun. Tetaplah sabar. Konsentrasilah pada tujuan utama anda sampai anda mampu mencapainya. Inti permasalahannya bukan pada apa yang anda kerjakan kemarin. Bukan juga pada apa yang bisa anda kerjakan hari ini. Tetapi inti dari semua itu adalah apa yang anda persiapkan untuk dikerjakan setiap hari. Yakni ketika di pagi yang dingin anda yang sebenarnya ingin melanjutkan mimpi anda, malah bangun untuk tahajud dan bermunajat, lalu sholat subuh berjamaah di masjid, dan pergi berolahraga.Itulah saat-saat yang berarti. Ingatlah bahwa seluruh kekayaan, bisnis, real estate dan harta benda lain, pada akhirnya akan diwariskan oleh para pendahulu kepada generasi berikutnya. Yang akan Anda bawa adalah amal sholeh yang Anda rangkai di setiap detik di hari-hari kehidupan dunia ini. Bersiap-siaplah. Waktu anda akan segera datang untuk menjemput maut. Berbekallah.