Laman

Senin, 23 Agustus 2010

SPS 014 JADILAH SEPERTI KURA-KURA

SPS 014 JADILAH SEPERTI KURA-KURA

Dan banyak sekali tanda-tanda (kekuasaan Allah) di langit dan di bumi yang mereka melaluinya, sedang mereka berpaling daripadanya.(QS.12 Yusuf: 105)

Assalāmu’alaikum warahmatullāhi wabarakātuh

Selamat pagi SAHABAT, Semangat Pagi !!!

Di pagi hari ini, di Bulan Ramadhan yang mulia ini, ingin rasanya bertemu dengan sahabat semua yang dirindukan syurga.

Banyak sekali tanda-tanda kebesaran Allah yang dihamparkan didepan mata kita agar kita mau belajar agar hidup kita lebih indah dan mudah. Pernahkah Anda melihat seekor kura-kura, bagaimana cara berjalannya? Benar sahabatku, kura-kura berjalan dengan pelan dan mantap. Dari sinilah kita belajar, bahwa untuk mencapai kesuksesan Anda tidak perlu berlari cepat sampai nafas terengah-engah. Atur langkah kita dengan hati-hati sehingga terkesan pelan, namun dibalik langkah yang pelan itu ada kekuatan dan kemantapan.

Dan, ingat sahabatku bahwa kita jarang melihat kura-kura itu berjalan mundur. Apabila ada sesuatu yang dirasa mengancam dan mengkhawatirkan jiwanya, maka si kura-kura itu akan masuk ke dalam rumahnya. Demikian juga kita yang sedang melangkahkan kaki menuju tangga-tangga dan puncak kesuksesan, kita pantang mundur ke belakang. Apabila ada sesuatu kekhawatiran, cobalah berhenti sebentar dan masuklah ke rumah-rumah ibadah kita. Tenangkan hati kita dengan dzikir dan sholat, kemudian syukurilah semua nikmat Allah dengan cara mengingat-ingat nikmat Allah seraya mengucapkan ‘Alhamdulillah’. Jika hati sudah merasa tenang kembali, keluarlah dari rumah kita untuk melanjutkan langkah-langkah kita.

Dengan cara inilah, kura-kura bisa hidup sangat lama bahkan lebih dari seratus tahun. Demikian pula kita jika menggunakan filosofi kura-kura akan bisa hidup dalam usaha untuk menggapai impian dengan waktu yang lebih lama. Sehingga kita akan menjadi kura kura ninja.

Sebaliknya, kalau kita tergesa-gesa, lompat sana lompat sini, kita bagaikan seekor kelinci. Bagaimana akhirnya? Akhirnya kita hanya akan menjadi kelinci percobaan. Tersenyumlah wahai sahabat.....

Giliran Anda:
Saat bulan Ramadhan ini adalah saat yang paling utama dan banyak mendatangkan rahmat dan barakah tatkala Anda meramaikan bulan suci ini dengan banyak melangkah ke masjid untuk mendekatkan diri pada Allah. Ingat kesuksesan pada hakekatnya adalah karunia Allah.

Tekad hari ini:
Hari ini dengan hati yang penuh syukur dan rasa tenang saya melangkahkan kaki ini menuju impian saya dengan penuh keyakinan bahwa dengan pertolongan Allah saya pasti SUKSES!!

Inspirasi dan motivasi
Kadang-kadang, saat kita sedang terpuruk, jalan keluar yang terbaik adalah tertawa dan terus maju, karena beberapa aspek kehidupan memang tidak bisa ditanggapi terlalu serius. Dunia adalah permainan dan sendau gurau.

wassalāmu’alaikum warahmatullāhi wabarakātuh