Laman

Sabtu, 30 September 2017

MENGERIKAN, DOSA BERTAMBAH WALAU SUDAH MATI

Allah SWT berfirman:

إِنَّا نَحْنُ نُحْىِ الْمَوْتٰى وَنَكْتُبُ مَا قَدَّمُوا وَءَاثٰرَهُمْ  ۚ  وَكُلَّ شَىْءٍ أَحْصَيْنٰهُ فِىٓ إِمَامٍ مُّبِينٍ

"Sungguh, Kamilah yang menghidupkan orang-orang yang mati, dan Kamilah yang mencatat apa yang telah mereka kerjakan dan bekas-bekas yang mereka (tinggalkan). Dan segala sesuatu Kami kumpulkan dalam Kitab yang jelas (Lauh Mahfuz)."
(QS. Ya-Sin 36: Ayat 12)

Assalamu'alaikm warahmatullahi wabarakatuh.

*Semangat Pagi Sahabat*

Beruntunglah orang yang mati dan terhenti dosa-dosanya seiring dengan kematiannya, dan celakalah orang yang mati tapi terus mengalir dosanya hingga seratus tahun atau lebih yang karenanya ia mendapat azab kubur, yakni perbuatan yang diikuti orang-orang sesudah mereka.

Alangkah mengerikan, seorang yang memposting di dunia maya foto dirinya yang membuka aurat dan sangat menjijikan lalu setelah kematiannya tetap dilihat oleh banyak orang dan tersebar makin luas. Pikirkan dan coba hitung berapa dosa yang terus bertambah walau dia sudah di alam kubur..? Maka hati-hatilah wahai sahabat.

Rasulullah saw juga pernah bersabda, *"Siapa mempelopori suatu keburukan yang diikuti orang sesudahnya, maka ia mendapat dosanya dan dosa orang yang mengikutinya tanpa mengurangi dosa mereka."*

_Sahabat, jika ini bermanfaat dan menjadi satu kebaikan yang berpahala maka silahkan sebarkan. Moga Allah mencatat satu kebaikan bagi siapa yang menyebarkannya_

*Hamba Allah*
����������