Laman

Minggu, 23 Oktober 2016

RUMAH QUR'AN NURUL FIKRI PATI

Salah satu bagian pengembangan pendidikan dibawah naungan Yayasan Pengembangan Ummat Silaturahim Diploma Keuangan (YPU SIDIK) adalah mendirikan Rumah Qur'an Nurul Fikri yang program menghafal Qur'annya dipadukan dengan pendidikan SD Islam Terpadu Nurul Fikri.

Diawal perintisan Rumah Qur'an (RQ) banyak sekali kendala dan tantangan, namun sejak dilaunching tanggal 18 Oktober 2015 ternyata barokah dan sambutan masyarakat serta khususnya orang tua wali murid sangat antusias dan luar biasa. Satu tahun berdiri, siswa SD IT Nurul Fikri yang mukim di RQ rata-rata bisa menyelesaikan hafalannya sekitar 5 juz, bahkan ada yang lebih dari 6 juz.



RQ Nurul Fikri 01 angkatan pertama dikhususkan untuk putri (akhwat), menempati sebuah rumah milik Ibu dr. Hamidah yang diamanahkan untuk kegiatan menghafal al-Qur'an. Awal hanya 7 siswa putri yang mukim, namun setelah satu tahun, RQ Nurul Fikri 01 yang berlokasi di sebelah masjid Winong kecamatan Pati Kota Kab. Pati jumlah santri mukim putri 11 santriwati dari SD IT Nurul Fikri Trangkil Pati dan yang non mukim 21 santriwati yang berasal dari beberapa SD IT sekitar Pati Kota. RQ Nurul Fikri 01 diampu oleh seorang hafidzah dalam manajemen Nuri Group.

Langkah dakwah dengan strategi Optimalisasi Aset Ummat (OAU) berlanjut dengan dibukanya RQ Nurul Fikri 02 di Dukutalit Juana khusus santri putra bertepatan tahun Hijirah pada tanggal 1 Oktober 2016. Rumah milik Bapak Yasin yang diamanahkan kepada Nuri Group ditambah dengan bantuan mobil antar jemput dari Bapak Masturi. Maasya Allah, sungguh dukungan yang luar biasa dari warga masyarakat kepada Nuri Group. 

Untuk RQ Nurul Fikri 02 ini kapasitasnya adalah 20 santri putra. Bagi yang berkeinginan untuk memasukkan putranya ke RQ Nurul Fikri 02 dipersilahkan menghubungi ustadzah Rumiati Rumaisha via sms/call/WA No. 085747081978. Dan santri yang diterima adalah siswa SD kelas 1 s.d 5 dan sudah bisa baca al-Qur'an, yang mana nantinya sekolah formalnya akan mengikuti KBM di SD IT Nurul Fikri Juana atau Trangkil.

Bagi sahabat dan saudara yang tergerak hatinya untuk beramal jariah dalam bentuk apapun untuk mendukung pengembangan Rumah Qur'an di Pati dan sekitarnya dibawah manajemen Nuri Group silahkan bisa menghubungi Ketua Yayasan Bpk Achmad Lutfinnur via sms/call/WA dengan kontak person No. 081215995787

Semangat Pagi....!!!! Membangun Generasi Qur'ani....!!!